Jumat, 23 April 2021

Oksigen Sensor (O2 Sensor)

 

Pengertian Oksigen Sensor

                                             Gambar 1. Oksigen Sensor

Oksigen sensor atau dikenal juga dengan lambda sensor adalah sebuah sensor yang terbuat dari unsur zirconia, elektroda platinum, dan pemanas (heater). Sensor ini  terletak pada pipa gas buang (exhaust manifold) . Oksigen sensor berfungsi untuk mengukur jumlah oksigen pada gas buang hasil pembakaranmesin. Oksigen sensor juga digunakan untuk mengukur perbandingan Udara dan Bahan bakar (A/F ratio).

Bagaimana Cara Kerja Oksigen Sensor?


Gambar 2. Skema Kerja Oksigen Sensor

Secara prinsip kerja, sensor ini menghasilkan tegangan DC pada kisaran 0.2V sampai 0.8V. Pada saat campuran bahan bakar dan udara kurus (misal, 16:1 atau atau lebih) maka sensor akan menghasilkan nilai tegangan yang rendah. Sebaliknya, pada saat campuran kaya (13:1 atau kurang) maka sensor oksigen akan menghasilkan tegangan lebih tinggi (maksimal 1V). dengan kata lain, nilai tegangan yang rendah mengartikan campuran kurus, dan nilai tegangan yang lebih tinggi mengartikan campuran kaya.




                                          Gambar 3. Konstruksi Oksigen Sensor


Untuk apa pembacaan jumlah oksigen pada gas buang kendaraan?

 Dengan mendeteksi jumlah oksigen pada gas buang untuk agar didapatkan campuran bahan bakar dan udara yang ideal pada mesin (perbandingan 14,7 : 1). Selain itu, sensor ini juga dapat digunakan sebagai pendeteksi kualitas emisi gas buang yang dihasilkan oleh mesin.



                                       Gambar 4. Posisi Oksigen Sensor Pada Kendaraan



Referensi dan Sumber Gambar:

https://www.goodfabs.com/post/how-oxygen-sensors-work

J.Marek, 2003 dalam Sudarno dkk, 2015
PT. Honda Prospect Motor, 2002 dalam Sudarno dkk, 2015
PT. Toyota Astra Motor. 2004, dalam Sudarno dkk, 2015

Tidak ada komentar:

Posting Komentar